7 Maret 2019

Ganbarimashou

Jujur, hari ini aku tuh nggak punya bahan buat konten karena kerjaanku hari ini cuma tidur dan cicilan mengerjakan tugas yang seabrek menumpuk di meja.

Lelah? Iya, pasti.
Mengeluh? Ah, nggak perlu ditanya.
Misuh? Apalagi, itu sih nggak diragukan lagi.

Tugas kuliah setiap hari datang melulu dan nggak kasih aku kesempatan buat bersantai. Pengakuan aja nih, kerjaanku dari semalam cuma sambat alias mengeluh. Ya... namanya juga manusia sih, mau ada ini, mau ada itu, pasti mengeluh. 

Dapat duit dua ribu rupiah aja masih mengeluh lho, padahal kan dapat rezeki ya? Maklum, namanya juga manusia, suka merasa nggak puas dengan apa yang didapatkannya

Tugas lagi. Tugas lagi. Tugas lagi. 

Cuman mau bagaimana lagi, jalani saja. Ini kan salah satu perjuangan untuk masa depan. Untuk menjawab pertanyaan yang ada pada postingan Susan, Besok Gede Mau Jadi Apa?

Kadang aku berpikir sih, kok tega ya, pengajar kasih tugas sebanyak ini. Kadang juga aku berpikir, itu pengajar mikir nggak sih kalau mau kasih tugas ke siswanya sampai sebanyak ini? 

Cuman, lagi-lagi aku berpikir lebih dalam lagi juga. Iya memang benar, kerjaan pengajar kasih tugas, kerjaan pelajar ya belajar--melalui mengerjakan tugas. Memangnya apa lagi pekerjaan pelajar selain belajar, nggak ada. Padahal ini salah satu upaya untuk mengatasi kekuranganku sebab Aku Masih Bodoh.

Iya sih, memang berat. Bikin kita jadi sering mengeluh. Belum lagi ditambah masalah di luar lingkungan pendidikan. Haduh, makin berat deh. Tapi untungnya, aku punya cara untuk kerjain tugas biar nggak keteteran.


Kita harus ingat, kita dikirim ke dunia ini karena kita sanggup menjalani itu semua. Kalau nggak sanggup, mana mungkin Tuhan tega kirim kita ke dunia, betul?

Semangat! Ganbarimashou!

Biar pun sulit pasti ada kemudahan. Biar pun berat pasti bisa dijalani. Percaya aja, kalau kita manusia yang kuat.

Waktu jadi sperma aja bisa menang lomba berenang, padahal lawannya jutaan sel sperma. Hidup juga harusnya bisa menang, apalagi wujud kita sudah jadi manusia. Harus lebih kuat pastinya. Ingat aja:

Sesungguhnya bersama kesulitan, ada kemudahan.

Jangan lupa, selalu panjatkan doa meminta kemudahan dalam menjalani kehidupan.

Baca kiat-kiat berdoa agar dikabulkan; Zutto Oinorishimashou

Semangat menyelesaikan tugas yang diemban di dunia ini.

Have a nice day,


Michiko♡

Gif source on Pinterest

Tidak ada komentar:

Posting Komentar